Print Sermon

Tujuan dari situs ini adalah untuk menyediakan manuskrip dan video khotbah gratis kepada para pendeta dan misionaris di seluruh dunia, terutama Dunia Ketiga, di mana hanya ada sedikit sekolah seminari teologi atau sekolah Alkitab.

Naskah-naskah khotbah dan video ini diakses oleh sekitar 1,500,000 komputer di lebih dari 221 negara setiap tahunnya di www.sermonsfortheworld.com. Ratusan orang lainnya menyaksikan video di YouTube, tetapi mereka akan segera meninggalkan YouTube dan mengunjungi langsung ke website kami. Naskah-naskah khotbah ini disajikan dalam 46 bahasa kepada sekitar 120,000 komputer setiap bulannya. Naskah-naskah khotbah tidak dilindungi hak cipta. Jadi para pengkhotbah boleh menggunakannya tanpa seijin kami. Silahkan klik di sini untuk mengetahui bagaimana Anda dapat memberikan donasi setiap bulan untuk membantu kami dalam pekerjaan besar pemberitaan Injil ke seluruh dunia ini.

Kapanpun Anda menulis pesan untuk Dr. Hymers, selalu sebutkan kepada beliau negara di mana Anda tinggal. Surel Dr. Hymers adalah rlhymersjr@sbcglobal.net. .




KESELAMATAN BAGI YANG TAK BERDAYA

SALVATION FOR THE HELPLESS
(Indonesian)

oleh Dr. R. L. Hymers, Jr.
diterjemahkan oleh Dr. Edi Purwanto

Khotbah ini dikhotbahkan di Baptist Tabernacle of Los Angeles
Pada Kebaktian Minggu Malam, 3 Juni 2017
A sermon preached at the Baptist Tabernacle of Los Angeles
Saturday Evening, June 3, 2017


Mari kita berdiri bersama, dan silahkan membuka Alkitab Anda pada teks kita dalam Injil Markus. Markus 9: 26-27,

“Lalu keluarlah roh itu sambil berteriak dan menggoncang-goncang anak itu dengan hebatnya. Anak itu kelihatannya seperti orang mati, sehingga banyak orang yang berkata: "Ia sudah mati." Tetapi Yesus memegang tangan anak itu dan membangunkannya, lalu ia bangkit sendiri” (Markus 9:26-27).

Yesus menyelamatkan anak ini dari kuasa Iblis. Cerita ini diberikan karena suatu alasan. Kisah ini diberikan kepada kita untuk menunjukkan bagaimana Yesus dapat menyelamatkan jiwa yang terhilang dan tak berdaya saat ini. Keempat Injil, Matius, Markus, Lukas dan Yohanes, memiliki banyak kisah seperti ini. Mereka menunjukkan betapa tak berdayanya jiwa yang kemudian diselamatkan. Kisah-kisah ini memberitahu kita sisi keselamatan yang berbeda. Kita bisa belajar banyak hal dengan membacanya.

Anak laki-laki ini dirasuk oleh roh jahat. Dia dirasuk oleh iblis yang menyebabkan dia menjadi tuli dan bisu. Dia tidak bisa mendengar dan dia tidak bisa berbicara. Begitulah keadaan setiap orang sebelum mereka diselamatkan. Sebelum Anda diselamatkan Anda tidak dapat mendengar apa yang Allah sedang katakan. Dan Anda tidak bisa membicarakannya.

Tetapi Kristus mengusir roh jahat itu. Kristus lebih kuat dari Iblis. Itulah sebabnya Kristus dapat menyelamatkan Anda! Dia menyelamatkan anak ini dan Dia juga bisa menyelamatkan Anda! Kristus dapat menyelamatkan siapapun, tidak peduli betapa tak berdayanya mereka! Dan Kristus dapat membebaskan Anda dari Iblis! Anda dapat mempelajari tiga kebenaran besar tentang keselamatan dari kisah ini.

I. Pertama, Anda sama seperti orang yang telah mati.

Teks kita berkata,

“Anak itu kelihatannya seperti orang mati, sehingga banyak orang yang berkata: ‘Ia sudah mati.’” (Markus 9:26).

Itu adalah gambaran tentang semua orang sebelum dia diselamatkan. Alkitab mengajarkan bahwa seluruh umat manusia telah mati secara rohani. Anda telah mati secara rohani! Alkitab berkata,

“Sebab itu, sama seperti dosa telah masuk ke dalam dunia oleh satu orang, dan oleh dosa itu juga maut, demikianlah maut itu telah menjalar kepada semua orang…” (Roma 5:12).

Orang tua pertama kita telah berdosa terhadap Allah - dan mereka telah mati secara rohani. Adam telah terpisah dari Allah, dalam keadaan kematian rohani. Dan kematian rohani itu telah diwariskan kepada setiap anggota umat manusia. Itulah sebabnya mengapa ada begitu banyak agama. Karena kegelapan dan kematian rohani, umat manusia telah menciptakan banyak agama. Tetapi umat manusia belum menemukan Allah yang benar dan hidup.

Berbicara kepada sekelompok orang di Athena, Rasul Paulus mengatakan ini,

“Sebab ketika aku berjalan-jalan di kotamu dan melihat-lihat barang-barang pujaanmu, aku menjumpai juga sebuah mezbah dengan tulisan: KEPADA ALLAH YANG TIDAK DIKENAL. Apa yang kamu sembah tanpa mengenalnya, itulah yang kuberitakan kepada kamu” (Kisah Rasul 17:23).

Mereka memiliki banyak berhala dan banyak dewa. Tetapi Allah yang sejati tidak mereka kenal. Mereka memanggil Dia, “Allah yang tidak dikenal.”

Dan Allah tidak Anda kenal malam ini. Dia adalah “Allah yang tidak dikenal”. Allah sepertinya tidak nyata bagi Anda. Anda telah mati untuk hal-hal tentang Allah. Anda telah mati secara rohani. Anda sama seperti anak laki-laki dalam kisah kita ini.

“Anak itu kelihatannya seperti orang mati, sehingga banyak orang yang berkata: Ia sudah mati” (Markus 9:26).

Alkitab berkata,

“Kamu juga, dahulu mati oleh pelanggaranmu” (Kolose 2:13).

Alkitab berkata bahwa Anda

“sudah mati karena pelanggaran-pelanggaran dan dosa-dosa” (Efesus 2:1).

Bapa dari Anak yang Hilang berkata,

“Anakku ini telah mati” (Lukaas 15:24).

Ia berkata kepada kakak dari Anak yang Hilang,

“Adikmu telah mati” (Lukas 15:32).

Setiap orang yang telah diselamatkan di sini malam ini pernah menjadi seperti itu. Kita semua dahulu mati dalam dosa. Allah tidak kita kenal. Kita tidak sadar akan Allah. Alkitab tampak seperti dongeng bagi kita, karena kita mati secara rohani.

“Dan pengertiannya yang gelap, jauh dari hidup persekutuan dengan Allah, karena kebodohan yang ada di dalam mereka dan karena kedegilan hati mereka” (Efesus 4:18).

Itu adalah deskripsi tentang setiap kita sebelum kita diselamatkan! Dan Anda harus diselamatkan oleh Yesus. Hanya Yesus yang bisa menyelamatkan Anda dari kematian rohani.

II. Kedua, tangan Anda “dipegang” oleh Yesus.

Teks kita berkata,

“Anak itu kelihatannya seperti orang mati, sehingga banyak orang yang berkata: "Ia sudah mati." Tetapi Yesus memegang tangan anak itu…” (Markus 9:26-27).

Ini adalah ayat yang sangat indah! “Tetapi Yesus memegang tangan anak itu”! Ini adalah ilustrasi kebangunan. Ini adalah gambaran tentang anugerah yang kekal. Ini adalah kisah tentang keselamatan kita. Ini adalah keselamatan bagi yang tak berdaya!

“Kamu hidup di dalamnya, karena kamu mengikuti jalan dunia ini, karena kamu mentaati penguasa kerajaan angkasa [Setan], yaitu roh yang sekarang sedang bekerja di antara orang-orang durhaka. Sebenarnya dahulu kami semua juga terhitung di antara mereka… Pada dasarnya kami adalah orang-orang yang harus dimurkai, sama seperti mereka yang lain. Tetapi Allah yang kaya dengan rahmat, oleh karena kasih-Nya yang besar, yang dilimpahkan-Nya kepada kita, telah menghidupkan kita bersama-sama dengan Kristus, sekalipun kita telah mati oleh kesalahan-kesalahan kita--oleh kasih karunia kamu diselamatkan-- dan di dalam Kristus Yesus Ia telah membangkitkan kita juga dan memberikan tempat bersama-sama dengan Dia di sorga, supaya pada masa yang akan datang Ia menunjukkan kepada kita kekayaan kasih karunia-Nya yang melimpah-limpah sesuai dengan kebaikan-Nya terhadap kita dalam Kristus Yesus. Sebab karena kasih karunia kamu diselamatkan oleh iman; itu bukan hasil usahamu, tetapi pemberian Allah, itu bukan hasil pekerjaanmu: jangan ada orang yang memegahkan diri” (Efesus 2:2-9).

Itu adalah keselamatan oleh kasih karunia! Itu adalah keselamatan oleh Kristus! Itulah jalan menuju Surga! Dan itu satu-satunya jalan!

“Anak itu kelihatannya seperti orang mati, sehingga banyak orang yang berkata: "Ia sudah mati." Tetapi Yesus memegang tangan anak itu…” (Markus 9:26-27).

Sebelum Yesus datang, Anda berada dalam keadaan yang tidak peduli dan tidak terbangun. Anda tidak peduli dengan apa yang terjadi pada jiwa Anda. Anda seperti anak laki-laki dalam Markus sembilan.

“Kata seorang dari orang banyak itu: "Guru, anakku ini kubawa kepada-Mu, karena ia kerasukan roh yang membisukan dia” (Markus 9:17).

Begitulah saya. Para tetangga yang membawa saya ke gereja Baptis. Mereka telah membawa saya ke gereja, seperti orang ini yang membawa anaknya kepada Yesus. Tetapi saya tidak tahu apa-apa tentang Allah pada waktu itu, tidak tahu apa-apa tentang Kristus, tidak tahu apa-apa tentang Alkitab. Saya tidak pernah membaca Alkitab. Saya tidak dapat menemukan Injil Matius. Saya mulai membolak-balik Alkitab di Kitab Kejadian, mencarinya. Pada saat saya menemukan Injil Matius, khotbahnya sudah hampir berakhir! Tetapi mereka yang membawa saya ke gereja. Allah menggunakan orang Kristen untuk bersaksi kepada Anda dan membawa Anda kepada Kristus, seperti yang dilakukan orang ini, yang membawa anaknya kepada Yesus.

Kemudian Anda mulai mengalami kebangunan. Itu bisa terjadi dengan sangat cepat, atau bisa memakan waktu lebih lama. Tiap-tiap orang berbeda. Tetapi kebangunan rohani sangatlah mengerikan. Paulus dilemparkan ke tanah. Hati orang-orang pada hari Pentakosta ditusuk. Penjahat yang disalibkan di sebelah Yesus melihat kejahatannya sendiri. Ini adalah hal yang mengerikan. John Cagan berkata, “Saya merasa seperti sekarat. Saya tidak bisa tersenyum. Saya tidak bisa menemukan kedamaian. Saya tidak bisa berhenti merasa begitu tersiksa. Saya tidak tahan lagi.” Roh Kudus telah menginsafkan dia akan dosa. Emi Zabalaga berkata, “Roh Kudus telah menginsafkan saya akan dosa saya. Saya merasa jijik dan sangat malu. Saya tahu Allah melihat segala dosa saya. Saya merasa seperti penderita kusta di antara orang-orang Kristen yang suci.” Jack Ngann berkata, “Saya dengan jelas mengingat dosa terburuk yang telah saya lakukan - saya adalah orang berdosa yang mengerikan.”

“Lalu mereka membawanya kepada-Nya. Waktu roh itu melihat Yesus, anak itu segera digoncang-goncangnya, dan anak itu terpelanting ke tanah dan terguling-guling, sedang mulutnya berbusa” (Markus 9:20).

Itulah yang terjadi pada banyak orang dalam Kebangunan Rohani Besar Pertama dan dalam kebangunan rohani di Pulau Lewis. Banyak dari mereka berteriak dan jatuh ke tanah karena keinsafan akan dosa. Itu bisa terjadi lagi suatu hari di Amerika. Ini tidak akan menjadi “’kebangunan rohani’ tertawa”! Anak laki-laki dalam Markus sembilan tidak tertawa! Kebangunan rohani sejati menghasilkan keinsafan akan dosa, bukan tawa!!! Dalam kebangunan rohani besar orang kadang-kadang jatuh dan berteria di bawah keinsafan akan dosa. Hal ini sering terjadi di China dan India saat ini - di masa kebangunan rohani yang mereka alami.

Setiap orang yang terbangun merasa bersalah atas dosa. Roh Kudus menyingkapkan dosa Anda kepada Anda.

“Dan kalau Ia datang, Ia akan menginsafkan dunia akan dosa, kebenaran dan penghakiman; akan dosa, karena mereka tetap tidak percaya kepada-Ku” (Yohanes 16:8-9).

Apakah Anda merasakan dosa-dosa Anda? Apakah Anda merasa sedih atas dosa Anda? Apakah hati nurani Anda sama sekali tidak mengganggu Anda akana dosa Anda? Apakah Anda merasa bahwa Anda perlu diampuni oleh Yesus? Jangan menunggu keinsafan lebih lagi! Keinsafan tidak akan menyelamatkan Anda! Tidak ada jumlah keinsafan yang akan menyelamatkan Anda! Datanglah segera kepada Anak Allah! Ayo sekarang juga. Keinsafan akan dosa harus mengantarkan Anda kepada Yesus. Yesus adalah satu-satunya yang bisa meringankan keinsafan Anda!

Marilah, kamu yang letih lesu, berbeban berat, Remuk dan hancur oleh kejatuhan;
Jika engkau menunggu sampai menjadi lebih baik, Anda tidak akan pernah datang sama sekali
      (“Come, Ye Sinners, Poor and Wretched” oleh Joseph Hart, 1712-1768).

Datang dan percayalah Yesus sekarang, bahkan jika Anda berpikir bahwa Anda tidak cukup insaf - dan Dia akan menyelamatkan Anda! “Jika engkau menunggu sampai menjadi lebih baik, Anda tidak akan pernah datang sama sekali.” Ayo sekarang! Percayalah kepada Yesus, Anak Allah! Dia akan menyelamatkan Anda sekarang juga!

Kristus telah mati di kayu Salib untuk membayar hukuman atas dosa Anda. Darahnya bisa membasuh dosa Anda. Kristus telah bangkit dari antara orang mati. Kristus duduk di sebelah kanan Allah - di Surga. Datanglah kepada Kristus! Datanglah kepada Kristus! Datanglah kepada Kristus! Percayalah kepada Kristus! Percayalah kepada Kristus! Percayalah kepada Kristus dan Anda akan diselamatkan!

III. Ketiga, Anda dibangkitkan untuk bertemu dengan Kristus.

“Tetapi Yesus memegang tangan anak itu dan membangunkannya, lalu ia bangkit sendiri” (Markus 9:27).

Anda tidak perlu tahu bagaimana cara datang kepada Yesus - lebih dari yang dibutuhkan anak ini untuk mengetahui bagaimana cara dibangkitkan. “Yesus memegang tangannya dan membangunkannya.” Jika Anda ingin datang kepada Kristus, Anda akan dibawa kepada Kristus dengan kuasa yang sama yang membangkitkan anak ini. Yesus berkata begitu! Yesus berkata,

“Semua yang diberikan Bapa kepada-Ku akan datang kepada-Ku, dan barangsiapa datang kepada-Ku, ia tidak akan Kubuang” (Yohanes 6:37).

Seseorang mungkin berkata, “Saya tidak yakin apakah Allah telah memberikan saya kepada Kristus.” Itu adalah pemikiran yang bodoh. Anda tidak bisa mengetahuinya, karena hanya Allah yang mengetahui itu. Jangan membuang-buang waktu Anda dengan spekulasi teologis semacam itu. Sementara yang lain berdebat tentang teologi, Anda datanglah kepada Kristus! Anda akan diselamatkan saat mereka berdebat! Yesus berkata,

“Barangsiapa datang kepada-Ku, ia tidak akan Kubuang” (Yohanes 6:37).

Kristus tidak akan membuang Anda. Kristus tidak akan membiarkan Anda mati dan pergi ke neraka. Kristus akan mengampuni dosa Anda dan menyelamatkan Anda, sama seperti Dia menyelamatkan anak laki-laki dalam cerita ini. Saya memohon kepada Anda. Saya memohon kepada Anda. Saya menasehati kamu. Saya mohon kepada Anda. Saya mengajak Anda. Demi jiwa kekal Anda, datanglah kepada Kristus! Tidak ada jalan lain bagi Anda untuk menemukan damai sejahtera! Hanya Yesus yang bisa memberikan damai sejahtera dan mengampuni dosa-dosa Anda! Noah Song berkata,

“Saya adalah orang berdosa tanpa harapan tanpa Kristus, buta dan telanjang. Saya mengasihi Dia karena Dia telah terlebih dahulu mengasihi saya... Yesus telah mencurahkan darah-Nya di Kayu Salib bagi saya, untuk membayar dosa-dosa saya dan karena kasih-Nya pada saya, saya akan selalu mengingatnya. Dia telah menyelamatkan saya dari kebusukan dosa.”

Dari kongkongan malam kelam, Yesus, Tuhan, aku datang;
Kini hidupku girang, tentram; Pada Mu ku datang.
Dulu ku sakit, kini sembuh; Miskin, dib’rikan harta penuh;
Dari sesat, sekarang patuh; Pada Mu ku datang.
   (“Jesus, I Come” oleh William T. Sleeper, 1819-1904).

Kami ingin berbicara dengan Anda tentang bagaimana diselamatkan oleh Yesus Kristus. Hanya dalam satu menit, silahkan Anda maju dan duduk di kursi di dua baris pertama. Amin.


Jika khotbah ini memberkati Anda Dr. Hymers akan senang mendengar dari Anda. KETIKA ANDA MENULIS KEPADA DR. HYMERS ANDA HARUS MEMBERITAHU BELIAU DARI NEGARA MANA ANDA MENULIS ATAU IA TIDAK DAPAT MENJAWAB EMAIL ANDA. Jika khotbah ini memberkati Anda silahkan mengirim email kepada Dr. Hymers dan ceritakan kepadanya, tetapi selalu jelaskan pada beliau dari negara mana Anda mengirimnya. E-mail Dr. Hymers ada di rlhymersjr@sbcglobal.net (klik di sini). Anda dapat menulis email kepada Dr. Hymers dalam bahasa apapun, namun tulislah dalam bahasa Inggris jika Anda dapat. Jika anda ingin menulis surat kepada Dr. Hymers melalui pos, alamat beliau adalah P.O. Box 15308, Los Angeles, CA 90015. Anda boleh menelepon beliau di (818)352-0452.

(AKHIR KHOTBAH)
Anda dapat membaca khotbah Dr Hymers setiap minggu di Internet
www.sermonsfortheworld.com.
Klik pada “Khotbah Indonesia.”

Naskah-naskah khotbah tidak dilindungi hak cipta. Anda dapat menggunakannya tanpa
meminta izin kepada Dr. Hymers. Namun, semua video khotbah Dr. Hymers dilindungi
hak cipta dan hanya dapat digunakan dengan izin.

Pembacaan Alkitab Sebelum Khotbah oleh Mr. Noah Song: Markus 9:17-27.
Persembahan Pujian Sebelum Khotbah oleh Mr. Benjamin Kincaid Griffith:
“Yes, I Know!” (oleh Anna W. Waterman, 1920).


GARIS BESAR KHOTBAH

KESELAMATAN BAGI YANG TAK BERDAYA

SALVATION FOR THE HELPLESS

oleh Dr. R. L. Hymers, Jr.

“Lalu keluarlah roh itu sambil berteriak dan menggoncang-goncang anak itu dengan hebatnya. Anak itu kelihatannya seperti orang mati, sehingga banyak orang yang berkata: "Ia sudah mati." Tetapi Yesus memegang tangan anak itu dan membangunkannya, lalu ia bangkit sendiri” (Markus 9:26-27).

I.    Pertama, Anda sama seperti orang yang telah mati, Markus 9:26;
Roma 5:12; Kisah Rasul 17:23; Kolose 2:13; Efesus 2:1;
Lukas 15:24, 32; Efesus 4:18.

II.   Kedua, tangan Anda “dipegang” oleh Yesus, Markus 9:27a;
Efesus 2:2-9; Markus 9:17, 20; Yohanes 16:8-9.

III.  Ketiga, Anda dibangkitkan untuk bertemu dengan Kristus,
Markus 9:27b; Yohanes 6:37.