Tujuan dari situs ini adalah untuk menyediakan manuskrip dan video khotbah gratis kepada para pendeta dan misionaris di seluruh dunia, terutama Dunia Ketiga, di mana hanya ada sedikit sekolah seminari teologi atau sekolah Alkitab.
Naskah-naskah khotbah dan video ini diakses oleh sekitar 1,500,000 komputer di lebih dari 221 negara setiap tahunnya di www.sermonsfortheworld.com. Ratusan orang lainnya menyaksikan video di YouTube, tetapi mereka akan segera meninggalkan YouTube dan mengunjungi langsung ke website kami. Naskah-naskah khotbah ini disajikan dalam 46 bahasa kepada sekitar 120,000 komputer setiap bulannya. Naskah-naskah khotbah tidak dilindungi hak cipta. Jadi para pengkhotbah boleh menggunakannya tanpa seijin kami. Silahkan klik di sini untuk mengetahui bagaimana Anda dapat memberikan donasi setiap bulan untuk membantu kami dalam pekerjaan besar pemberitaan Injil ke seluruh dunia ini.
Kapanpun Anda menulis pesan untuk Dr. Hymers, selalu sebutkan kepada beliau negara di mana Anda tinggal. Surel Dr. Hymers adalah rlhymersjr@sbcglobal.net.
.
INI ADALAH HARI-HARI TERAKHIR ITU!(NOMER 4 TENTANG NUBUATAN ALKITAB) THESE ARE THE LAST DAYS! oleh Dr. R. L. Hymers, Jr. Khotbah ini dikhotbahkan di Baptist Tabernacle of Los Angeles |
Silahkan membuka Alkitab Anda dari II Petrus, pasal tiga, ayat 3. Mari kita berdiri dan membaca ayat di dalam II Petrus 3:3 ini.
“Yang terutama harus kamu ketahui ialah, bahwa pada hari-hari zaman akhir akan tampil pengejek-pengejek dengan ejekan-ejekannya, yaitu orang-orang yang hidup menuruti hawa nafsunya. Kata mereka: Di manakah janji tentang kedatangan-Nya itu?” (II Petrus 3:3-4).
Pagi ini saya akan berbicara tentang tema, “Ini adalah Hari-Hari Terakhir itu!” Ada banyak tanda yang menunjukkan bahwa kita sedang hidup pada periode tersebut pada saat ini juga.
Perhatikan ekspresi dalam II Petrus 3:3, “Pada hari-hari zaman akhir akan tampil.” Perhatikan kata-kata “hari-hari zaman akhir”. Anda akan menemukan ekspresi dan konsep itu berkali-kali dalam Alkitab. Rasul Paulus berkata, “Ketahuilah bahwa pada hari-hari terakhir akan datang masa yang sukar” (II Timotius 3: 1). Rasul Yakobus berkata, “Kamu telah mengumpulkan harta pada hari-hari yang sedang berakhir” (Yakobus 5: 3). Rasul Yudas berbicara tentang periode yang sama ketika ia mengatakan bahwa “Menjelang akhir zaman akan tampil pengejek-pengejek yang akan hidup menuruti hawa nafsu kefasikan mereka” (Yudas 18). Sekali lagi, Rasul Paulus memperingatkan peningkatan serangan setan “di waktu-waktu kemudian” (I Timotius 4: 1). Dan Tuhan Yesus Kristus berbicara tentang hari-hari terakhir dengan membandingkannya dengan hari-hari sebelum Air Bah. Kristus berkata, “Sebab sebagaimana halnya pada zaman Nuh, demikian pula halnya kelak pada kedatangan Anak Manusia” (Matius 24:37).
Alkitab mengajarkan bahwa ada titik dalam sejarah yang dikenal sebagai hari-hari terakhir. Banyak sarjana Alkitab berpikir bahwa kita sedang berada dalam periode itu sekarang. Saya pikir mereka benar. Alkitab memperingatkan terhadap penetapan suatu tanggal tertentu. Tetapi ada periode waktu yang dikenal sebagai “hari-hari terakhir.” “Hari-hari terakhir” tidak hanya mengacu pada beberapa hari atau minggu. Istilah “Hari-hari terakhir” mengacu pada periode waktu sebelum akhir zaman. Setiap tanda tampaknya menunjukkan bahwa kita berada dalam periode umum itu sekarang. Beberapa tahun yang lalu penginjil Inggris Leonard Ravenhill berkata, “Ini adalah hari-hari terakhir. Pertanyaannya adalah, berapa lama mereka akan bertahan?” (Leonard Ravenhill, America is Too Young to Die, Bethany House Publishers, 1979, hlm. 50). Dr. M. R. DeHaan berkata, “Kami percaya bahwa kita sedang hidup tepat pada hari-hari digenapinya nubuatan ini” (M. R. DeHaan, M.D., The Jew and Palestine in Prophecy, Zondervan Publishing House, 1978, hlm. 170).
“Yang terutama harus kamu ketahui ialah, bahwa pada hari-hari zaman akhir akan tampil pengejek-pengejek dengan ejekan-ejekannya, yaitu orang-orang yang hidup menuruti hawa nafsunya. Kata mereka: Di manakah janji tentang kedatangan-Nya itu?” (II Petrus 3:3-4).
Kata berikutnya dalam teks ini adalah “pengejek-pengejek.” Orang-orang ini mengejek ide tentang Kedatangan Kedua Kristus dan akhir dunia. Mereka mengejek dan tertawa. Mereka sinis dan tidak percaya. Mereka mengejek gagasan tentang Kedatangan Kedua Kristus. Mereka menolak setiap pembicaraan tentang akhir dunia. Mereka menyebut itu sebagai “berpikir negatif” - dan mereka mengeluarkan itu dari pikiran mereka.
Mengapa mereka mengejek dan tertawa? Beberapa kata berikutnya memberitahu kita, karena mereka “hidup menuruti hawa nafsunya.” Mereka hidup dalam keegoisan dan dosa. Itulah sebabnya mereka tidak ingin Kristus datang. Dia akan mengganggu cara hidup berdosa mereka. Para pengejek ini tidak akan mencari bukti. Mereka tidak akan membaca Alkitab. Mereka tidak ingin tahu yang sebenarnya - karena mereka adalah pencemooh, hidup menuruti hawa nafsunya.
Beberapa waktu yang lalu saya menghadiri upacara wisuda di UCLA. Ribuan orang berada di sana. Pembicara dalam wisuda itu memberikan daftar panjang peristiwa mengerikan dan kejadian yang terjadi di dunia saat ini - pemanasan global, kelebihan penduduk, polusi, ketidakseimbangan ekologi, perusakan hutan hujan, ancaman perang termonuklir, kepunahan ratusan spesies, dan ancaman terorisme global. Tetapi kemudian dia berkata, “Jangan percaya para nabi tentang kiamat. Dunia tidak akan berakhir.” Persisnya seperti itulah kata-katanya! Saya menuliskan apa yang dia katakan pada selembar kertas dan memasukkannya ke dalam saku saya! Tepat setelah daftar semua kondisi yang mengerikan itu diberikan, ia berkata, “Dunia tidak akan berakhir. Jangan percaya para nabi tentang kiamat.” Saya tidak bisa berbuat apa-apa selain memikirkan ayat kita ini,
“Pada hari-hari zaman akhir akan tampil pengejek-pengejek dengan ejekan-ejekannya…. Kata mereka: Di manakah janji tentang kedatangan-Nya itu?” (II Petrus 3:3-4).
Pembicara wisuda itu berkata, “Dunia tidak akan berakhir.” Pada tahun 1965 lagu Barry McGuire mengatakan, “Engkau tidak percaya bahwa kita sedang ada pada malam kehancuran.” Saya percaya itu, dan saya masih percaya sekarang! Kita sedang berada pada “hari-hari terakhir” bahkan sebelum Perang Vietnam. Bangsa Israel lahir pada tahun 1948. Komunis mengambil China pada tahun 1949. Perang Dingin meningkat menuju holocaust termonuklir pada tahun 1950-an. Presiden Kennedy ditembak kepalanya pada tahun 1963. Kemudian Malcolm X ditembak. Kemudian Dr. Martin Luther King. Kemudian Bobby Kennedy. Musik rock dan obat-obatan merasuki pikiran seluruh generasi. Semua ini tidak pernah terjadi sebelumnya. Budaya kita telah runtuh sejak itu. Seperti kata Leonard Ravenhill, “Ini adalah hari-hari terakhir. Pertanyaannya adalah, berapa lama mereka akan bertahan?”
Murid-murid ingin tahu kapan dunia akan berakhir, kapan abad ini akan berakhir. Mereka meminta Kristus untuk memberikan tanda kepada mereka. Dia memberi mereka banyak tanda-tanda, sebagaimana dicatat dalam Matius 24, dan dalam bagian paralelnya, dalam Lukas 21. Matius 24 memberikan bagian dari jawaban Kristus; memberikan banyak tanda akhir zaman. Dan Lukas 21 memberikan lebih banyak tanda-tanda. Pagi ini saya akan berkonsentrasi pada tanda-tanda yang Kristus berikan dalam Lukas 21. “Bilamanakah itu akan terjadi dan apakah tanda kedatangan-Mu dan tanda kesudahan dunia?” (Matius 24: 3). Kristus memberikan banyak jawaban atas pertanyaan tersebut dalam pasal dua puluh satu dari Injil Lukas.
I. Pertama, ada tanda-tanda ekologi.
Yesus berkata bahwa akan terjadi
“gempa bumi yang dahsyat dan di berbagai tempat akan ada penyakit sampar dan kelaparan, dan akan terjadi juga hal-hal yang mengejutkan dan tanda-tanda yang dahsyat dari langit… dan di bumi bangsa-bangsa akan takut dan bingung menghadapi deru dan gelora laut. Orang akan mati ketakutan karena kecemasan berhubung dengan segala apa yang menimpa bumi ini” (Lukas 21:11, 25-26).
Pikirkan itu! Yesus berkata bahwa hati manusia akan terkejut ketika mereka melihat apa yang terjadi “di bumi.” Dia mengatakan akan ada kesusahan dan kecemasan dan penderitaan dan ketakutan yang besar karena apa yang terjadi pada dunia ini,
“berhubung dengan segala apa yang menimpa bumi ini” (Lukas 21: 26).
Ketika Anda melihat krisis dari Kutub Utara, dan dampak perubahan iklim, itu sungguh menakutkan. Ketika Anda menyadari bahwa epidemi AIDS sedang menghancurkan Afrika, dengan yang terlihat seperti tanpa akhir - itu sungguh menakutkan. Ketika Anda melihat wabah tuberkulosis antibiotik resisten, dan “monster” penyakit baru, seperti Ebola, dan pandemi yang tidak dapat disembuhkan oleh setiap obat yang ada - itu menakutkan.
Tidak heran begitu banyak anak muda yang khawatir tentang masa depan mereka. Sebuah jajak pendapat terbaru menunjukkan bahwa 80 persen dari remaja saat ini tidak berpikir bahwa mereka memiliki masa depan yang baik. Hal ini menunjukkan bahwa orang-orang muda sering khawatir tentang masalah ekologi, seperti krisis dari Kutub Utara, dan bencana itu dapat berimbas di seluruh dunia!
Dan masalah menakutkan yang kita lihat dalam ekologi dilaporkan setiap hari dalam surat kabar. Semua itu adalah tanda-tanda bahwa akhir dunia seperti yang kita tahu, dan Kedatangan Kedua Kristus, sudah sangat dekat
II. Kemudian, kedua, ada tanda-tanda antisemitik.
Banyak orang membenci orang Yahudi, dan bangsa Israel. Kebencian anti-Semitik terhadap orang-orang Yahudi adalah masalah di seluruh dunia hari ini. Yesus berkata,
“Apabila kamu melihat Yerusalem dikepung oleh tentara-tentara, ketahuilah, bahwa keruntuhannya sudah dekat” (Lukas 21: 20).
Kebencian terhadap orang-orang Yahudi akan tumbuh begitu kuat di hari-hari terakhir hingga tentara besar bangsa-bangsa akan mendatangi Israel untuk menghancurkan orang-orang Yahudi. Hitler mencoba untuk memusnahkan orang-orang Yahudi. Tetapi dia gagal karena orang-orang Yahudi adalah orang-orang pilihan Allah di bumi ini. Alkitab mengatakan,
“Mereka adalah kekasih Allah oleh karena nenek moyang” (Roma 11:28).
Orang-orang Baptis yang percaya Alkitab adalah para pendukung kuat Israel. Kita harus terus berdiri bersama dengan orang-orang Yahudi dan negara Israel. Namun Alkitab mengajarkan bahwa dunia yang tidak percaya akan berbalik melawan orang-orang Yahudi di hari-hari terakhir. Alkitab mengatakan,
“Aku akan membuat Yerusalem menjadi batu untuk diangkat bagi segala bangsa” (Zakharia 12:3).
Itulah yang terjadi saat ini. Ini adalah tanda bahwa kita sekarang hidup di zaman penutupan zaman ini. Orang Kristen harus terus berdiri bersama dengan Israel dan Yahudi bahkan dalam kegelapan yang sedang tumbuh dari “hari-hari terakhir.”
III. Dan kemudian, ketiga, ada tanda-tanda keagamaan – tanda-tanda penyesatan dalam agama palsu.
Yesus berkata,
“Waspadalah, supaya kamu jangan disesatkan. Sebab banyak orang akan datang dengan memakai nama-Ku… Janganlah kamu mengikuti mereka” (Lukas 21:8).
Lagi Kristus berkata:
“Sebab…. nabi-nabi palsu akan muncul dan mereka akan mengadakan tanda-tanda yang dahsyat dan mujizat-mujizat, sehingga sekiranya mungkin, mereka menyesatkan orang-orang pilihan juga” (Matius 24:24).
Banyak hal yang Anda lihat di TBN adalah penipuan. Banyak program injili yang menipu dan membingungkan. Rasul Paulus berkata,
“Karena akan datang waktunya, orang tidak dapat lagi menerima ajaran sehat, tetapi mereka akan mengumpulkan guru-guru menurut kehendaknya untuk memuaskan keinginan telinganya” (II Timotius 4:3).
IV. Keempat, ada tanda penganiayaan terhadap orang-orang Kristen.
Penganiayaan terhadap orang Kristen yang terjadi di seluruh dunia pada tingkat yang belum pernah terjadi sebelumnya. Misalnya, orang Kristen sejati di China harus bertemu untuk melakukan kebaktian di tempat semi-rahasia di “gereja-gereja rumah” bawah tanah. Ratusan orang Kristen Cina telah dimasukkan ke dalam penjara karena iman mereka, terutama selama Revolusi Kebudayaan. Yesus telah menubuatkan tentang penganiayaan di seluruh dunia terhadap orang Kristen yang sedang terjadi saat ini. Yesus berkata,
“Kamu akan ditangkap dan dianiaya; kamu akan diserahkan ke… penjara-penjara” (Lukas 21:12).
Kemudian Dia mengatakan bahwa orangtua dan kerabat yang belum bertobat akan menganiaya anak-anak mereka sendiri yang menjadi orang Kristen sejati. Yang sering terjadi ketika seorang muda Buddhis atau Hindu menjadi Kristen. Tetapi kita telah melihat bahwa itu telah terjadi berulang kali di sini di Amerika. Kristus berkata:
“Dan kamu akan diserahkan juga oleh orang tuamu, saudara-saudaramu, kaum keluargamu dan sahabat-sahabatmu… dan kamu akan dibenci semua orang oleh karena nama-Ku” (Lukas 21:16-17).
Membayar harga! Seseorang tidak akan suka jika Anda menjadi orang Kristen sejati! Seseorang akan melawan Anda! Harus ada harga yang dibayar untuk menjadi orang Kristen sejati di zaman yang gelap ini! Itulah salah satu tanda bahwa kita hidup di hari-hari terakhir
V. Kelima, Kristus memberikan kepada kita apa yang kita sebut tanda-tanda psikologis.
Kristus berkata:
“Jagalah dirimu, supaya hatimu jangan sarat oleh pesta pora dan kemabukan serta kepentingan-kepentingan duniawi dan supaya hari Tuhan jangan dengan tiba-tiba jatuh ke atas dirimu seperti suatu jerat. Sebab ia akan menimpa semua penduduk bumi ini” (Lukas 21:34-35).
Seorang pria muda yang datang ke gereja di sini mengatakan, “Saya tidak bisa datang Minggu depan. Saya harus membantu bibi saya pindah rumah.” Dia memiliki enam hari untuk melakukannya, tetapi itu “harus” dilakukan pada Minggu pagi. Dia dibebani dengan masalah-masalah kehidupan. Banyak orang tidak datang ke gereja karena alasan sepele dan bodoh. Mereka terbebani dengan masalah kehidupan. Dan ketika hari penghakiman akan menimpa, mereka tidak siap. Mereka tidak akan siap ketika penghakiman Allah dijatuhkan!
Anda dapat menghindari narkoba dan seks, tetapi terbebani oleh pekerjaan dan karir, maka “kekuatiran hidup ini” menghisap Anda ke bawah. Saya telah melihat hal itu terjadi pada banyak orang muda selama bertahun-tahun.
Dan kemudian Yesus berkata:
“Berjaga-jagalah senantiasa sambil berdoa, supaya kamu beroleh kekuatan untuk luput dari semua yang akan terjadi itu, dan supaya kamu tahan berdiri di hadapan Anak Manusia” (Lukas 21:36).
Dan itulah yang perlu Anda lakukan untuk menjadi siap menyambut akhir zaman ini, dan Penghakiman yang akan datang. Ada dua hal yang perlu Anda lakukan:
(1) Kembalilah ke gereja. Tidak ada yang dapat kita lakukan untuk menolong Anda jika Anda tidak kembali.
(2) Datanglah kepada Kristus. Ia telah mati untuk membayar penghukuman dosa-dosa Anda. Ia telah bangkit secara fisikal dari antara orang mati. Ia hidup di sebelah kanan Allah sekarang. Ia ada di sana untuk Anda sekarang. Datanglah kepada Dia dan Dia akan menyucikan Anda dari dosa dengan Darah-Nya sendiri.
VI. Keenam, ada tanda tentang gereja-gereja tanpa kasih Kristen.
Murid-murid itu bertanya kepada-Nya,
“Bilamanakah itu akan terjadi dan apakah tanda kedatangan-Mu dan tanda kesudahan dunia?” (Matius 24:3).
Salah satu dari tanda-tanda yang Kristus berikan dalam Matius 24 adalah ini - gereja-gereja di berbagai belahan dunia tidak memiliki kasih sejati terhadap mereka yang masih terhilang. Ini adalah Kekristenan tanpa kasih sayang, tanpa keramahan, tanpa kasih. Ketika mereka meminta tanda kedatangan-Nya dan akhir dunia, Yesus berkata
“Dan karena makin bertambahnya kedurhakaan, maka kasih kebanyakan orang akan [bertumbuh] menjadi dingin” (Matius 24: 12).
Banyak gereja saat ini sangat dingin terhadap orang-orang yang datang untuk mengunjungi mereka. Sangat sulit untuk menemukan seseorang yang benar-benar ramah ketika Anda pergi ke salah satu dari gereja-gereja mereka. Kiranya Allah menolong kita! Tanpa kuasa Roh Allah gereja kita sendiri akan menjadi seperti gereja yang tidak memiliki keramahan dan tidak mengasihi sama seperti mereka!
“kasih kebanyakan orang akan menjadi dingin” (Matius 24:12).
Sebuah gereja tanpa kehadiran Allah tidak akan memiliki kasih untuk mereka yang terhilang. Dan sebuah gereja di mana tidak ada kasih kepada mereka yang terhilang adalah sebuah gereja yang sedang sekarat, tidak peduli berapa banyak pintu yang mereka ketuk, tidak peduli berapa banyak bus yang mereka jalankan, tidak peduli berapa banyak penginjilan yang mereka telah lakukan! Mereka adalah gereja yang sedang sekarat karena, kalaupun ada, mereka memiliki sedikit kasih Kristen di dalamnya.
Kiranya Allah menyelamatkan kita dari gereja yang tersedot ke bawah oleh Kekristenan-tanpa-kasih pada “hari-hari terakhir.” Setiap pengunjung harus diperlakukan seperti seorang pangeran, dan semua orang yang datang selama beberapa bulan harus diperlakukan seperti raja, dan setiap satu dari kita harus menjadi pengerja dalam doa agar kiranya Allah akan membuat gereja kita menjadi tempat yang penuh dengan kasih Allah bagi orang berdosa. Jika tidak, mungkin suatu hari bisa dikatakan tentang gereja kita demikian,
“Engkau dikatakan hidup, padahal engkau mati” (Wahyu 3: 1).
Pergilah kepada mereka yang masih terhilang dengan semangat minggu ini. Bawalah daftar nama dari penginjilan pribadi sebanyak-banyaknya pada hari Rabu dan Kamis malam sehingga kami dapat menelepon mereka dan mengundang mereka ke gereja. Kemudian bawalah lebih banyak lagi daftar nama-nama ketika Anda pergi keluar untuk penginjilan sendiri. Bawalah daftar nama dan nomor telepon yang Anda dapatkan sendiri - karena kami akan menindaklanjuti (follow up) mereka, dan membuat mereka mau datang ke gereja untuk mendengar Injil Kristus.
Tetapi itu hanya awal dari penginjilan yang sebenarnya. Ketika mereka akhirnya sampai di sini, di gereja ini, kita harus cukup mengasihi mereka untuk membantu mereka datang ke dalam persekutuan gereja kita. Jangan sampai satupun dari antara mereka dibiarkan berdiri sendiri setelah kebaktian selesai. Biarlah mata Anda terus terbuka untuk membantu mereka menemukan persekutuan di gereja kita ini. Berdoalah dengan sungguh-sungguh selama satu minggu kiranya Allah menolong Anda untuk menunjukkan kasih yang besar kepada mereka.
Ini adalah hari yang sulit dan menakutkan bagi mereka yang tidak memiliki harapan. Kami berdoa agar kiranya Anda mau datang kepada Yesus dan diampuni dari dosa oleh kematian-Nya yang menggantikan Anda di kayu Salib. Kami berdoa kiranya Anda akan menemukan damai dengan Allah melalui Tuhan kita Yesus Kristus! Kami berdoa kiranya Anda akan datang kembali ke gereja kami pada minggu depan untuk mempelajari lebih lanjut tentang keselamatan melalui Yesus, Anak Allah! Dr. Chan, silahkan memimpin kita dalam doa. Amin.
(AKHIR KHOTBAH)
Anda dapat membaca khotbah Dr Hymers setiap minggu di Internet
di www.realconversion.com.
Klik di “Khotbah Indonesia.”
Anda dapat mengirim email kepada Dr. Hymers dalam bahasa Inggris ke
rlhymersjr@sbcglobal.net (Click Here) – atau Anda juga boleh mengirim surat kepadanya
ke P.O. Box 15308, Los Angeles, CA 90015. Atau telepon beliau di (818)352-0452.
Naskah-naskah khotbah tidak dilindungi hak cipta. Anda dapat menggunakannya tanpa
meminta izin kepada Dr. Hymers. Namun, semua video khotbah Dr. Hymers dilindungi
hak cipta dan hanya dapat digunakan dengan izin.
Pembacaan Alkitab Sebelum Khotbah oleh Mr. Abel Prudhomme: II Petrus3:3-9.
Persembahan Pujian Sebelum Khotbah oleh Mr. Benjamin Kincaid Griffith:
“The Eve of Destruction” (oleh Barry McGuire, 1965)/
“In Times Like These” (oleh Ruth Caye Jones, 1902-1972).
GARIS BESAR KHOTBAH INI ADALAH HARI-HARI TERAKHIR ITU! (NOMER 4 TENTANG NUBUATAN ALKITAB) THESE ARE THE LAST DAYS! oleh Dr. R. L. Hymers, Jr. “Yang terutama harus kamu ketahui ialah, bahwa pada hari-hari zaman akhir akan tampil pengejek-pengejek dengan ejekan-ejekannya, yaitu orang-orang yang hidup menuruti hawa nafsunya. Kata mereka: Di manakah janji tentang kedatangan-Nya itu?” (II Petrus 3:3-4). (II Timotius 3:1; Yakobus 5:3; Yudas 18; I Timotius 4:1; Mereka salah karena banyak tanda menunjukkan bahwa akhir zaman sudah dekat! I. Pertama, ada tanda-tanda ekologi, Lukas 21:11, 25-26.
II. Kedua, ada tanda-tanda antisemitik, Lukas 21:20; Roma 11:28;
III. Ketiga, tanda-tanda penyesatan dalam agama palsu, Lukas 21:8;
IV. Keempat, ada tanda penganiayaan terhadap orang-orang Kristen, V. Kelima, tanda-tanda psikologis, Lukas 21:34-35, 36.
VI. Keenam, ada tanda tentang gereja-gereja tanpa kasih Kristen; |