Print Sermon

Tujuan dari situs ini adalah untuk menyediakan manuskrip dan video khotbah gratis kepada para pendeta dan misionaris di seluruh dunia, terutama Dunia Ketiga, di mana hanya ada sedikit sekolah seminari teologi atau sekolah Alkitab.

Naskah-naskah khotbah dan video ini diakses oleh sekitar 1,500,000 komputer di lebih dari 221 negara setiap tahunnya di www.sermonsfortheworld.com. Ratusan orang lainnya menyaksikan video di YouTube, tetapi mereka akan segera meninggalkan YouTube dan mengunjungi langsung ke website kami. Naskah-naskah khotbah ini disajikan dalam 46 bahasa kepada sekitar 120,000 komputer setiap bulannya. Naskah-naskah khotbah tidak dilindungi hak cipta. Jadi para pengkhotbah boleh menggunakannya tanpa seijin kami. Silahkan klik di sini untuk mengetahui bagaimana Anda dapat memberikan donasi setiap bulan untuk membantu kami dalam pekerjaan besar pemberitaan Injil ke seluruh dunia ini.

Kapanpun Anda menulis pesan untuk Dr. Hymers, selalu sebutkan kepada beliau negara di mana Anda tinggal. Surel Dr. Hymers adalah rlhymersjr@sbcglobal.net. .




PUASA UNTUK MENGALAHKAN SETAN

FASTING TO OVERCOME SATAN
(Indonesian)

oleh Dr. R. L. Hymers, Jr.
diterjemahkan oleh Dr. Edi Purwanto

Khotbah ini dikhotbahkan di Baptist Tabernacle of Los Angeles
Pada Kebaktian Minggu Malam, 26 Agustus 2012

“Dan setelah Dia masuk ke dalam rumah, para murid-Nya menanyai Dia secara tersendiri, “Mengapa kami tidak dapat mengusirnya?” Dan Dia menjawab kepada mereka, “Jenis ini tidak dapat keluar dengan apapun, kecuali dengan doa dan puasa” - ILT (Markus 9:28, 29).


Alkitab berkata, “….di waktu-waktu kemudian, ada orang yang akan murtad lalu mengikuti roh-roh penyesat dan ajaran setan-setan” (I Timotius 4:10). Ayat itu membuat ini jelas bahwa aktivitas setan akan meningkat “di waktu-waktu kemudian,” sebelum akhir dari dunia sebegaimana kita mengetahuinya. Setan akan melepaskan setan-setannya dalam serangan sengit melawan gereja-gereja. Setiap tanda nampak mengindikasikan bahwa kita sekarang hidup pada masa itu. Namun gereja-gereja di dunia Barat jarang berpikir tentang Iblis dan setan-setan hari ini. Dr. Merrill F. Unger dari Dallas Theological Seminary berkata, “… yang mengaku gereja dari abad keduapuluh menuju ke tingkat yang mengkwatirkan dengan menolak mengakui keberadaan kekuatan-kekuatan supranatural jahat. Kondisi ketidakpercayaan ini dapat diatributkan hanya untuk tingkat rendah dari kehidupan dan kuasa rohani di gereja.” Kemudian Dr. Unger berkata, “Ketidakpercayaan orang-orang Kristen adalah lebih tragis karena banyak orang percaya menderita karena penipuan setan dan kekalahan karena ketidaktahuan tentang Setan dan alat-alatnya. Bahkan banyak orang percaya yang rohani tidak mampu mengobarkan perang dengan sukses melawan pasukan roh-roh jahat ini, karena kurangnya pengetahuan tentang apa yang terlibat.” Ia berkata bahwa banyak pendeta hari ini “dibutakan oleh penguasa kerajaan angkasa terhadap wahyu yang diberikan di dalam Kitab Suci berhubungan dengan kuasa-kuasa Setan” (Merrill F. Unger, Th.D., Ph.D., Biblical Demonology, Kregel Publications, edisi 1994, hlm. 201).

Dr. Unger bukanlah seorang fanatik. He memperoleh gelar Th.D. dari Dallas Theological Seminary dan Ph.D. dari Johns Hopkins University. Berhubungan dengan buku Dr. Unger yang saya kutip, Dr. Wilbur M. Smith berkata, “Buku ini masih akan menjadi standard memahami demonologi Alkitabiah selama bertahun-tahun” (pernyataan pada cover buku). Dr. Smith adalah salah satu pengajar Alkitab yang paling terpercaya dari abad ke-20, dan dukungannya terhadap buku Dr. Unger menunjukkan reabilitas buku tersebut.

Apakah Dr. Unger benar? Apakah banyak pendeta dan gereja hari ini “menderita karena penipuan setan… karena ketidaktahuan tentang Setan dan alat-alatnya”? Apakah mereka “tidak mampu mengobarkan perang dengan sukses melawan pasukan roh-roh jahat ini, karena kurangnya pengetahuan tentang apa yang terlibat”? Tentu saja benar demikian! Setiap orang tahu bahwa gereja-gereja ini kehilangan 85% dari pemuda-pemudinya sebelum mereka berumur 25 tahun! Setiap orang tahu bahwa gereja-gereja ini terlalu lemah dan tidak bertenaga untuk mempertobatkan anak-anak muda keluar dari dunia hari ini! Sebagian besar ini dikarenakan ketidaktahuan tentang Setan dan alat-alatnya.

Dr. Timothy Lin pernah menjadi pendeta saya selama duapuluh tiga tahun. Sebelum saya mengenal beliau ia pernah mengajar di program pascasarjana Bob Jones University. Kemudian ia menjadi professor di Talbot Theological Seminary dan di Trinity Evangelical Divinity School di Deerfield, Illinois. Dr. Lin kemudian pergi ke Taiwan untuk menjadi rektor di China Evangelical Seminary di Taiwan, menggantikan Dr. James Hudson Taylor III. Dr. Lin berkata, “Banyak pendeta, penginjil dan bahkan prefesor seminari sedang jatuh ke bawah tekanan Setan sehingga mereka tidak pernah berdoa setelah bangun pagi! Situasi ini akan berlanjut menjadi lebih buruk lagi ketika waktu kedatangan Tuhan semakin dekat dan semakin dekat lagi. Dengan tidak menyadari akan kendali Setan atas mereka….. hasilnya sangat mendukakan dan menyedihkan” (Timothy Lin, Ph.D., The Secret of Church Growth, First Chinese Baptist Church of Los Angeles, edisi 1992, hlm. 96).

Banyak gereja hari ini lemah dan tidak bertenaga, sepenuhnya “tidak menyadari akan kendali setan atas mereka,” seperti yang Dr. Lin katakan. Gereja-gereja seperti itu bahkan tidak tahu bahwa mereka “melarat, dan malang, miskin, buta dan telanjang” (Wahyu 3:17).

Itu membawa kita kepada teks kita dalam Markus 9:28, 29. Ini adalah teks yang sangat penting, yang mana juga dicatat dalam Matius 17:19, 21. Mari kita berdiri dan membaca Markus 9:28 dan 29 dengan lantang,

“Dan setelah Dia masuk ke dalam rumah, para murid-Nya menanyai Dia secara tersendiri, “Mengapa kami tidak dapat mengusirnya?” Dan Dia menjawab kepada mereka, “Jenis ini tidak dapat keluar dengan apapun, kecuali dengan doa dan puasa” (Markus 9:28, 29).

Anda dipersilahkan duduk kembali.

Sebelum saya mengaplikasikan ayat ini, saya perlu membuat beberapa komentar pada dua kata terakhir dari teks ini, “Jenis ini tidak dapat keluar dengan apapun, kecuali dengan doa dan puasa.” Kata “dan puasa” telah dihilangan dari hampir semua terjemahan modern Alkitab, kecuali NKJV dan beberapa lainnya. Mengikuti pikiran di balik penghapusan kata “dan puasa,” John MacArthur berkata, “Manuskrip yang paling awal menghapus kata ini” (The MacArthur Study Bible; catatan atas Markus 9:29).

Apa yang ia tidak jelaskan kepada Anda adalah fakta bahwa hampir pasti bahwa dua manuskrip tersebut adalah cacat. Satu yang mereka pertahankan hampir secara eksklusif adalah manuskrip Sinaitikus, yang ditemukan oleh Tischendorf dalam tempat sampah di St. Catherine’s Monastery di kaki Gunug Sinai. Itu adalah manuskrip yang disalin oleh para biarawan Alexandria yang dengan kuat dipengaruhi oleh bidat Gnostik, yang meremehkan baik demonologi maupun pentingnya tubuh manusia. Itulah sebabnya mengapa manuskrip Sinaitikus menghapus kata “dan puasa.” Penggunaan teks yang telah dimutilasi ini belum mulai mempengaruhi gereja-gereja sebelum penerbitan Alkitab bahasa Inggris Perjanjian Baru Revised Version pada tahun 1881, yang adalah terjemahan pertama yang menghapus kata “dan puasa.” Sejak semua terjemahan modern kecuali dari J. N. Darby (1871), James Moffat (1913) dan Alkitab bahasa Inggris New King James Version telah menghapus kata-kata itu. Hanya IVP Commentary yang tidak mengakui bukti konklusif untuk mengabaikan kata-kata tersebut.

Ada lima alasan mengapa saya bersikeras bahwa kata-kata “dan puasa” adalah benar-benar kata-kata yang diucapkan Kristus, dan harus terpelihara di dalam semua terjemahan Alkitab: (1) karena sangat jelas bahwa bidat Gnostik telah mempengaruhi para penyalin dari dua manuskrip mula-mula tersebut, (2) karena ratusan manuskrip lainnya dari masa yang sama masih memiliki kata-kata “dan puasa,” (3) karena para pendeta China, seperti Dr. Lin, selalu tahu bahwa iblis tidak dapat dikalahkan tanpa dengan berpuasa. Saya mendengar Dr. Lin mengatakan itu berkali-kali. Jadi, kebanyakan pendeta di China, seperti Dr. Lin, yang telah melakukan pelayanan penumpangan tangan terhadap orang-orang yang sedang kerasukan, tahu betul bahwa kuasa setan tidak dapat dikalahkan tanpa doa dan puasa. Oleh sebab itu pengalaman praktikal itu memperkuat kata-kata “dan puasa.” Namun (4) gereja-gereja di dunia Barat yang menghapus kata “dan puasa” telah menjadi semakin lemah, sebagian sebagai akibat dari menyerah untuk melakukan “doa dan puasa.” Tidak ada lagi kebangunan rohani utama di dunia Barat sejak kata “dan puasa” dihapus. Sebagaimana Dr. Merrill F. Unger tekankan, “Kondisi ketidakpercayaan ini dapat diatributkan hanya untuk tingkat rendah dari kehidupan dan kuasa rohani di gereja” (Unger, ibid.). Saya berpikir bahwa kewaspadaan terhadap Setan adalah salah satu alasan gereja-gereja di China sedang bertumbuh dengan cepat, sementara gereja-gereja Barat sedang menurun.

Satu poin lagi: -- (5) Saya yakin bahwa Setan sendiri memelihara dua teks yang telah dimutilasi Gnostik tersebut sampai abad ke-19, dan kemudian membawanya untuk menjadi perhatian para sarjana modern, untuk menolak dan melemahkan kekuatan gereja-gereja di akhir zaman ini. Saya percaya bahwa para sarjana modern ini sendiri dipengaruhi oleh Setan. Sebagaimana dikatakan oleh Dr. Lin, “Dengan tidak menyadari akan kendali Setan atas mereka….. hasilnya sangat mendukakan dan menyedihkan” (Lin, ibid.).

Itu membawa kita kembali ke teks itu sendiri,

“Dan setelah Dia masuk ke dalam rumah, para murid-Nya menanyai Dia secara tersendiri, “Mengapa kami tidak dapat mengusirnya?” Dan Dia menjawab kepada mereka, “Jenis ini tidak dapat keluar dengan apapun, kecuali dengan doa dan puasa” (Markus 9:28, 29).

Kita dapat belajar dua hal dari teks ini.

I. Pertama, iblis memiliki tingkatan yang berbeda berhubungan dengan kuasa mereka.

Ayat ini datang di akhir catatan tentang ketidakmampuan para Murid untuk menolong seorang anak yang kerasukan setan. Ayah dari anak itu membawa putranya kepada para Murid. Anak itu sedang kerasukan setan, namun para Murid tidak dapat mengusir setan itu keluar. Mereka sebelumnya telah diberikan kuasa untuk “mengusir setan” (Matius 10:8), sehingga mereka telah mengusir setan beberapa kali sebelum insiden ini dalam teks kita ini. Namun mereka tidak dapat mengusir setan ini keluar dari anak itu. Sang ayah berkata kepada Yesus, “Aku sudah meminta kepada murid-murid-Mu, supaya mereka mengusir roh itu, tetapi mereka tidak dapat” (Markus 9:18). Yesus menegur para Murid itu karena kurangnya iman mereka. Kemudian mereka membawa anak itu kepada Yesus, dan iblis mengoncang-goncangkan anak itu sehingga ia jatuh terpelanting dan berguling-guling, sedang mulutnya berbusa. Yesus berkata, “Hai kau roh yang menyebabkan orang menjadi bisu dan tuli, Aku memerintahkan engkau, keluarlah dari pada anak ini dan jangan memasukinya lagi” (Markus 9:25).

Lalu keluarlah roh itu sambil berteriak dan menggoncang-goncang anak itu dengan hebatnya. Anak itu kelihatannya seperti orang mati, sehingga banyak orang yang berpikir bahwa ia sudah mati. Tetapi Yesus memegang tangan anak itu dan membangunkannya, lalu ia bangkit sendiri. Ketika Yesus sudah di rumah, dan murid-murid-Nya sendirian dengan Dia, para murid itu bertanya mengapa mereka tidak dapat mengusir roh itu. Yesus menjawab,

“Jenis ini tidak dapat keluar dengan apapun, kecuali dengan doa dan puasa” (Markus 9:29).

“Jenis ini” hanya dapat diusir dengan doa dan puasa. Dr. William Hendriksen berkata, “Oleh sebab itu, [Kristus] berkata, bahwa di dalam dunia setan ada perbedaan-perbedaan: beberapa lebih kuat dan lebih ganas dari yang lainnya” (William Hendriksen, Th.D., New Testament Commentary: Exposition of the Gospel According to Mark, Baker Book House, 1973, hlm. 352; komentar atas Markus 9:29).

Ketika saya kuliah di Golden Gate Baptist Theological Seminary di wilayah San Francisco pada permulaan tahun 1970-an, saya merintis sebuah gereja, dengan dua teman saya, yang menjangkau banyak anak muda dari gerakan Hippie. Gereja tersebut sekarang menjadi gereja Baptis Selatan. Banyak dari antara anak muda tersebut terlibat dengan narkoba dan okultisme. Kami harus menghabiskan paling sedikit satu hari dalam seminggu untuk berpuasa dan berdoa atau kami tidak dapat melihat begitu banyak anak-anak muda tersebut bertobat.

Saya ingat seorang gadis yang datang ke gereja kami di Mill Valley. Sama seperti begitu banyak yang lainnya pada waktu itu, ia telah menggunakan obat-obatan dan hidup sangat bebas. Ia mendengar saya mengkhotbahkan Injil dan ia bertobat, dan diselamatkan dari kendali Setan. Namun ketika ia menjadi seorang Kristen ibunya mengusir dia keluar dari rumahnya, dan ia harus tinggal dengan beberapa gadis di gereja itu. Saya berpikir yang terbaik baginya adalah pulang kembali ke rumah, sehingga saya pergi mengunjungi ibunya. Saya mengenakan jas dan dasi dan pergi ke rumah itu, di daerah yang agak makmur dari wilayah Marin County. Saya mengetuk pintu dan seorang ibu mempersilahkan saya masuk. Saya dapat mencium bau alkohol melalui nafasnya. Saya berbicara dengan wanita itu bahwa saya merasa akan lebih baik jika ia mengijinkan putrinya kembali ke rumah. Saya tidak akan pernah melupakan kebengisan yang nampak pada wajahnya ketika saya mengatakan itu. Ia menghina saya dan berkata, “Saya dapat menerimanya ketika ia lari dengan anak-anak laki. Saya dapat menerimanya ketika ia memakai obat-obatan. Namun sekarang ia telah menjadi seorang KRISTEN” (ia memuntahkan kata “Kristen” seperti itu adalah hal yang paling mengerikan untuk dibayangkan) – “Namun sekarang ia telah menjadi seorang KRISTEN, dan saya tidak dapat dan tidak akan menerimanya!” saya terkejut karena wanita itu adalah seorang wanita kulit putih Anglo Saxon yang memiliki latar belakang Protestan. Seseorang akan berpikir bahwa setidaknya ia akan netral berhubungan dengan putrinya yang menjadi seorang Kristen. Gadis malang itu tidak pernah dapat pulang ke rumah itu kembali. Kemudian saya mendengar bahwa gadis itu telah menikah dengan seorang laki-laki Kristen dan telah pergi menjadi misionaris ke Republik Ceko di Eropa. Saya meninggalkan wilayah San Francisco dan tidak pernah bertemu lagi dengan gadis itu lebih dari tiga puluh tahun.

Dua minggu yang lalu istri saya, putra saya Leslie dan saya pergi ke Marin County untuk membantu perayaan ulang tahun ke-40 dari gereja yang Mike Riley, Roger Hoffman dan saya pernah mulai di sana. Di akhir acara kebaktian ulang tahun tersebut saya turun dari panggung dan saya melihat gadis itu menghampiri saya dengan derai air mata. Ia memeluk saya dan memperkenalkan saya dengan suaminya. Mereka ada di sana karena sedang cuti dari gereja yang ia gembalakan di Prague, di Republik Ceko. Kami bersukacita bersama dengan air mata sukacita. Kemudian saya bertanya apa yang terjadi dengan ibunya. Ia memberitahu saya bahwa wanita itu telah meninggal karena alkohol di usia lima puluh tahun. Betapa sangat menyedihkan! Namun gadis yang terkasih itu telah diselamatkan oleh Yesus dari kehidupan yang sangat mengerikan dari kendali Setan. Itu hanya dapat terjadi melalui doa dan puasa!

“Jenis ini tidak dapat keluar dengan apapun, kecuali dengan doa dan puasa” (Markus 9:29).

II. Kedua, puasa digunakan Allah untuk membebaskan orang-orang berdosa dari kuasa Setan.

Mari kita berdiri dan membuka Yesaya 58:6. Itu ada pada halaman 763 dari Alkitab versi Scofield Study Bible. Mari berdiri dan membaca ayat ini dengan lantang.

“Bukan! Berpuasa yang Kukehendaki, ialah supaya engkau membuka belenggu-belenggu kelaliman, dan melepaskan tali-tali kuk, supaya engkau memerdekakan orang yang teraniaya dan mematahkan setiap kuk?” (Yesaya 58:6).

Anda dipersilahkan duduk kembali.

Salah satu cara untuk menjelaskan apakah pengajaran itu benar adalah dengan analogi Kitab Suci. Jika suatu subyek nampak hanya ada pada satu tempat di dalam Alkitab, itu berbahaya untuk membangun suatu doktrin di atasnya. Namun puasa untuk membebaskan orang dari kuasa Setan ditemukan bukan hanya di dalam Markus 9:29, namun juga di dalam Matius 17:21. Saya tahu bahwa kritikal teks juga mencoba untuk menghapusnya dari Matius 17:21 dengan cara menyesuaikan dengan dua teks Gnostik yang sudah dimutilasi tersebut. Namun tak seorangpun dapat menghapus dari kita perkataan yang sangat jelas dari Yesaya 58:6. Itu adalah ayat yang sesuai dengan Markus 9:29. Itu adalah analogi Kitab Suci yang membuktikan Yesus benar ketika Ia berkata, “Jenis ini tidak dapat keluar dengan apapun, kecuali dengan doa dan puasa” (Markus 9:29).

“Bukan! Berpuasa yang Kukehendaki, ialah supaya engkau membuka belenggu-belenggu kelaliman, dan melepaskan tali-tali kuk, supaya engkau memerdekakan orang yang teraniaya dan mematahkan setiap kuk?” (Yesaya 58:6).

Itulah puasa yang mana Allah telah pilih! Puasa seperti itu dapat dipakai Allah untuk membebaskan belenggu-belenggu kelaliman, melepaskan tali kuk, memerdekakan orang yang teraniaya oleh Setan, dan mematahkan setiap kuk setan! Seorang penginjil besar John Wesley dipakai oleh Allah untuk mempertobatkan ribuan orang di abad kedelapan belas. John Wesley berkata,

“Sudahkah Anda menetapkan hari-hari puasa dan doa? Serbulah tahta kasih karunia, dan bertahan di dalamnya, dan rahmat akan turun.”

“Bukan! Berpuasa yang Kukehendaki, ialah supaya engkau membuka belenggu-belenggu kelaliman, dan melepaskan tali-tali kuk, supaya engkau memerdekakan orang yang teraniaya dan mematahkan setiap kuk?” (Yesaya 58:6).

Saudara John, Charles Wesley, mengatakan itu dengan sangat baik dalam himnenya,

Kuasa dosa binasa,
   Tuhan memusnahkan;
Bersihlah najis dan noda,
   Tuhan menyucikan.
(“O For a Thousand Tongues to Sing” oleh Charles Wesley, 1707-1788/
   Terjemahan Nyanyian Pujian No. 36).

Jika Anda memiliki belenggu-belenggu kelaliman yang telah dibuka oleh Yesus di dalam hidup Anda, mari berdiri dan menyanyikan lagu ini bersama dengan saya!

Kuasa dosa binasa,
   Tuhan memusnahkan;
Bersihlah najis dan noda,
   Tuhan menyucikan.

Amin dan Amin! Anda dipersilahkan duduk kembali.

“Bukan! Berpuasa yang Kukehendaki, ialah supaya engkau membuka belenggu-belenggu kelaliman, dan melepaskan tali-tali kuk, supaya engkau memerdekakan orang yang teraniaya dan mematahkan setiap kuk?” (Yesaya 58:6).

Puasa dan doa dapat dipakai Allah untuk membinasakan kuasa dosa, dan memusnahkannya! Puji Tuhan! Haleluya!

Oleh sebab itu saya meminta Anda untuk bergabung bersama saya dalam puasa dan doa Jum’at yang akan datang – ketika kita berdoa kiranya Allah menyelamatkan banyak anak muda dari belenggu-belenggu Setan, di antara orang-orang yang kita bawa ke gereja di musim Gugur ini. Saya meminta Anda untuk berpuasa, tidak makan, boleh minum jika mau, sepanjang hari di hari Jum’at – sampai kita datang ke gereja. Kami akan menyediakan makan malam ringan pada Jum’at malam. Jika Anda memiliki masalah kesehatan, tolong tanyakan kepada dokter sebelum Anda bergabung bersama dengan kami pada hari puasa. Pastikan minum banyak air. Jika Anda dulu minum kopi atau teh, Anda boleh terus minum itu, karena Anda mungkin akan mengalami sakit kepala jika Anda menghentikannya secara tiba-tiba.

Dan pastikan menghabiskan waktu di dalam doa untuk orang-orang baru, dengan menyebut namanya jika mungkin, ketika Anda berpuasa pada hari Jum’at, mungkin Anda dapat berpuasa dengan setengah puasa dengan minum jus tomat. Dan tolong ingat perkataan dari Dr. Jerry Falwell, pendiri dari Liberty University,

      Banyak orang harus berpuasa hanya selama satu hari, khususnya jika puasa itu adalah hal baru bagi mereka. Hanya orang yang telah dewasa di dalam Yesus Kristus dan telah memiliki pengalaman bertahun-tahun dalam berpuasa yang akan tahan tidak makan… untuk periode waktu yang lama (Jerry Falwell, D.D., Fasting: What the Bible Teaches, Tyndale House Publishers, edisi 1984, hlm. 29).

Jika Anda berencana menghabiskan puasa Jum’at depan untuk orang-orang terhilang untuk datang ke gereja kita dan diselamatkan, mari saya undang Anda untuk maju ke depan mimbar sekarang, dan Mr. Winston Song akan berdoa kepada Tuhan untuk menolong Anda berpuasa dan berdoa Jum’at depan (berdoa). Anda dipersilahkan duduk kembali. “Kuasa dosa binasa.” Nyanyikan ini.

Kuasa dosa binasa,
   Tuhan memusnahkan;
Bersihlah najis dan noda,
   Tuhan menyucikan.

Satu hal lagi – jika Anda belum menjadi orang Kristen yang telah lahir baru perhatikan ini dengan seksama. Tuhan Yesus Kristus telah mati di kayu Salib untuk menanggung dosa-dosa Anda. Dan Kristus telah mencurahkan darah-Nya yang mahal untuk menyucikan Anda dari segala dosa. Kristus telah bangkit secara fisikal, memiliki daging dan tulang, dari antara orang mati pada hari ketiga. Ia telah naik ke Sorga, dan Ia duduk di sebelah kanan Allah Bapa, di mana Ia sedang berdoa untuk Anda. Datanglah kepada Kristus dengan iman dan Anda akan dilahirkan kembali, dan Anda akan menerima pengampunan dosa Anda dan kehidupan kekal. Kiranya Anda datang kepada Kristus segera! Dan pastikan datang kembali ke sini ke gereja ini Minggu depan. Amin.

(AKHIR KHOTBAH)
Anda dapat membaca khotbah Dr Hymers setiap minggu di Internet
di www.realconversion.com. Klik di “Khotbah Indonesia.”

You may email Dr. Hymers at rlhymersjr@sbcglobal.net, (Click Here) – or you may
write to him at P.O. Box 15308, Los Angeles, CA 90015. Or phone him at (818)352-0452.

Pembacaan Alkitab Sebelum Khotbah oleh Mr. Kyu Dong Lee: Markus 9:20-29.
Persembahan Pujian Sebelum Khotbah oleh Mr. Benjamin Kincaid Griffith:
“Then Jesus Came” (oleh Homer Rodeheaver, 1880-1955).


GARIS BESAR KHOTBAH

PUASA UNTUK MENGALAHKAN SETAN

FASTING TO OVERCOME SATAN

oleh Dr. R. L. Hymers, Jr.

“Dan setelah Dia masuk ke dalam rumah, para murid-Nya menanyai Dia secara tersendiri, “Mengapa kami tidak dapat mengusirnya?” Dan Dia menjawab kepada mereka, “Jenis ini tidak dapat keluar dengan apapun, kecuali dengan doa dan puasa” (Markus 9:28, 29).

(I Timotius 4:1; Wahyu 3:17)

I.   Pertama, iblis memiliki tingkatan yang berbeda berhubungan dengan
kuasa mereka, Matius 10:8; Markus 9:18, 25.

II.  Kedua, puasa digunakan Allah untuk membebaskan orang-orang
berdosa dari kuasa Setan, Yesaya 58:6.