Print Sermon

Tujuan dari situs ini adalah untuk menyediakan manuskrip dan video khotbah gratis kepada para pendeta dan misionaris di seluruh dunia, terutama Dunia Ketiga, di mana hanya ada sedikit sekolah seminari teologi atau sekolah Alkitab.

Naskah-naskah khotbah dan video ini diakses oleh sekitar 1,500,000 komputer di lebih dari 221 negara setiap tahunnya di www.sermonsfortheworld.com. Ratusan orang lainnya menyaksikan video di YouTube, tetapi mereka akan segera meninggalkan YouTube dan mengunjungi langsung ke website kami. Naskah-naskah khotbah ini disajikan dalam 46 bahasa kepada sekitar 120,000 komputer setiap bulannya. Naskah-naskah khotbah tidak dilindungi hak cipta. Jadi para pengkhotbah boleh menggunakannya tanpa seijin kami. Silahkan klik di sini untuk mengetahui bagaimana Anda dapat memberikan donasi setiap bulan untuk membantu kami dalam pekerjaan besar pemberitaan Injil ke seluruh dunia ini.

Kapanpun Anda menulis pesan untuk Dr. Hymers, selalu sebutkan kepada beliau negara di mana Anda tinggal. Surel Dr. Hymers adalah rlhymersjr@sbcglobal.net. .




CHINA – PINTU TERBUKA!

(CHINA – THE DOOR IS OPEN!)

Oleh Dr. R. L. Hymers, Jr.
Diterjemahkan oleh Dr. Eddy Purwanto

Khotbah ini dikhotbahkan di Kebaktian Minggu Pagi, 3 Agustus 2008
di Baptist Tabernacle of Los Angeles

“Aku telah membuka pintu bagimu, yang tidak dapat ditutup oleh seorangpun. Aku tahu bahwa kekuatanmu tidak seberapa” (Wahyu 3:8).


Berhubungan dengan ayat ini, Dr. McGee berkata,

Pada hari ketika keilahian Kristus dengan terang-terangan diingkari oleh seminari dan mimbar, di sini ada sekelompok orang percaya yang tetap tinggal dalam kebenaran bagi Dia dengan memproklamasikan Allah-manusia dan kematian-Nya sebagai korban penggantian atau penebusan bagi orang-orang berdosa. Jemaat ini ada di Filadelfia yang telah diberi label banyak hal. Beberapa orang menyebutnya sebagai jemaat missioner; beberapa menyebutnya sebagai jemaat yang melayani; beberapa menyebutnya sebagai jemaat yang hidup – semua ini adalah benar. Seraca pribadi saya suka menyebutnya dengan jemaat yang dihidupkan kembali (J. Vernon McGee, Th.D., Thru the Bible, Thomas Nelson Publishers, 1983, volume 5, hal. 918; comment on Revelation 3:8).

Itu adalah komentar yang benar dan luar biasa atas jemaat di Filadelfia. Kristus berkata, “Kekuatanmu tidak seberapa.” Kata Yunani yang diterjemahkan “kekuatan” di sini adalah “dunamin,” bentuk dari kata “dunamis.” Kita memperoleh kata dalam bahasa Inggris kita “dynamite” yang berasal dari kata Yunani ini. Ia tidak berkata bahwa mereka tidak memiliki kekuatan. Ia berkata bahwa kekuatan mereka tidak seberapa, kekuatannya kecil, memiliki sedikit kuasa Allah. Dan dunamis (kekuatan) yang kecil dapat memiliki akibat yang besar! Dynamit kecil ini dapat meledakkan gedung yang besar. Dan sedikit kuasa Allah ini dapat meledakkan tembok-tembok dan berbagai penghalang yang manusia letakkan di jalan, untuk menghentikan kebangunan rohani dan pemberitaan Injil.

Ketika dunamis Allah, kuasa-Nya, turun, Ia membuka pintu-pintu yang tidak akan pernah dapat dibuka oleh manusia. Sesungguhnya, itu persis seperti apa yang Kristus katakan dalam ayat sebelumnya. Ia menjelaskan kuasa Allah seperti berikut ini,

“Apabila Ia membuka, tidak ada yang dapat menutup; apabila Ia menutup, tidak ada yang dapat membuka” (Wahyu 3:7).

Ia membuka pintu-pintu yang tak pernah dapat manusia buka, dan ia menutup pintu-pintu bagaikan menjadi tembok. Dan ketika Ia menutupnya, manusia tidak dapat membukanya, tidak peduli seberapa keras ia mencoba dan berusaha.

Saya berpikir kita melihat gambaran yang pasti tentang hari ini ketika kita melihat kondisi kerohanian Amerika dan membandingkannya dengan mereka yang ada di China. Kita memiliki dua puluh empat jam sehari untuk tayangan TV “Kristen” di Amerika. Kita memiliki banyak gereja besar (mega-churches). Kita nampak memiliki segalanya! Namun ada suatu kedangkalan yang mengkawatirkan di banyak Kekristenan Amerika. Seperti Dr. McGee berkata, banyak gereja di sini di Amerika dan di Barat bahkan mengingkari “keilahian Kristus.”

Dan ini menarik untuk memperhatikan semua strategi yang berbeda yang para pendeta Amerika coba gunakan untuk mendapatkan banyak orang menghadiri gereja mereka. Maksud saya, mereka mencoba melakukan segala kemungkin cara untuk memanipulasi orang-orang agar datang ke gereja mereka. Namun tak satupun dari semua itu yang akan berhasil. Dan alasannya diberikan dalam ayat tujuh,

“apabila Ia membuka, tidak ada yang dapat menutup; apabila Ia menutup, tidak ada yang dapat membuka” (Wahyu 3:7).

Anda lihat, Allah nampaknya telah menutup pintu di kebanyakan gereja di Amerika dan – “tidak ada yang dapat membuka”! Tidak ada orang yang dapat membuka pintu untuk melihat pencurahan kebangunan rohani dengan banyaknya orang bertobat. Hanya Allah sendiri yang dapat melakukan itu! Tidak ada “orang” yang dapat membuka pintu untuk kebangunan rohani di Amerika dengan alasan yang sederhana – Allah telah menutup pintu itu! Itu adalah pernyataan fakta yang jelas. Dan kita dapat melihat, “tidak ada yang dapat membukanya.” Bahwa tak seorangpun yang dapat menggambarkan bagaimana “membuat” Allah mengirimkan kebangunan rohani. Allah berdaulat. Ia yang membuka. Ia yang menutup. Manusia tidak dapat membuat Allah melakukan apa yang ia inginkan! Allah melakukan apa yang Ia inginkan, dan Allah, pada saat ini, tidak ingin membuka pintu berkat bagi gereja-gereja Amerika. Dan tak seorangpun dapat memaksa Dia untuk melakukan apa yang Ia telah putuskan untuk tidak Ia lakukan – karena Ia berdaulat! Saya ingin banyak pengkhotbah Amerika memahami itu! Allah berdaulat. Itu berarti bahwa Anda tidak dapat memaksa Dia untuk melakukan apa yang Anda ingin Ia lakukan – kecuali Ia memutuskan untuk melakukannya oleh karena Diri-Nya sendiri. Jangan pernah harapkan itu sama sekali – karena Allah berdaulat. Namun ini nampak bagi saya bahwa banyak pengkhotbah kita di sini tidak “menyadari” itu. Mereka masih memikirkan beberapa “metode” atau “tipu musliat” baru yang akan “berhasil.” Sobatku, sesungguhnya tidak ada yang dapat “mengerjakannya” selain Roh Allah – dan Ia memutuskan entah Anda mengalami kebangunan rohani atau tidak! Bukan Anda yang memutuskan itu!

Namun sekarang kita melihat kebalikan yang sungguh-sungguh terjadi di Republik Rakyat China! Di sini di Amerika kita melihat di depan mata kita kesesatan di banyak gereja. Namun di China kita sedang melihat sungguh kebalikannya! Itu sedang dilaporkan di mana-mana. Franklin Graham, putra dari Billy Graham, berkata bahwa gereja-gereja di China “telah bertumbuh dengan pesat pada dekade-dekade belakangan ini. Di bawah larangan Revolusi Budaya Mao, orang-orang Kristen sekarang berjumlah 40 juta atau lebih [beberapa mengatakan sebanyak 130 juta] – dan mereka sedang terus bertambah berkali lipat.” [Saya masih mengutip Franklin Graham.] “Pada jantung pertumbuhan ini ada komitmen yang dibuat oleh orang-orang Kristen awam untuk ‘melakukan pekerjaan pemberitaan Injil’ (II Timotius 4:5)… [Orang-orang Kristen di China] telah merangsek maju karena para pengikut Kristus [di sana] telah berdiri teguh di dalam iman mereka, kadang-kadang mengambil resiko bahkan menyerahkan hidup mereka demi nama Kristus” (Franklin Graham, Decision Magazine, July/August 2008, hal. 40). Semanggat menginjil bagi orang-orang terhilang semacam ini adalah pemberian Allah, dan kita tidak memiliki banyak yang seperti itu di sini di Amerika. (Berapa banyak orang di banyak gereja Amerika yang pernah membawa orang terhilang di antara mereka untuk mendengar pemberitaan Firman?) Namun orang-orang China dengan semangat yang luar biasa memberitakan Injil bagi orang-orang terhilang – dan itu adalah semangat yang diberikan Allah! Allah sendiri yang menginspirasi orang-orang China ini untuk memutar China menjadi bangsa Kristen di depan mata dunia!

Pertumbuhan Kekristenan yang pesat di China telah memiliki dampak bahkan bagi para pemimpin Partai Komunis di sana. Christianity Today melaporkan apa yang Hu Jianto, presiden Komunis China katakan pada pidatonya belakangan ini, “Kami akan… menggerakkan peran positip agama terkemuka dan orang-orang percaya [baca – “Kristen”] dalam mempromosikan pembangunan ekonomi dan sosial” (Christianity Today, May 2008, hal. 31). Itu adalah pernyataan yang sungguh-sungguh mengejutkan dari seorang presiden Komunis China! Itu menunjukkan bahwa ia melihat kebangunan rohani yang sedang menyapu ribuan orang China ke dalam Kerajaan Allah, dan ia membutuhkan bantuan mereka “dalam mempromosikan pembangunan ekonomi dan sosial.” Siapa yang pernah berpikir bahwa presiden Komunis China akan mengatakan hal semacam itu secara terbuka dalam pidato yang dipublikasikan secara luas? Artikel Christianity Today mengatakan bahwa banyak anggota Partai Komunis di China yang menjadi orang-orang Kristen! (ibid). Artikel dalam Christianity Today mengatakan, “Orang-orang China sedang lapar untuk menerima Yesus. Roh Kudus telah membuka hati mereka. Orang-orang berduyun-duyun datang ke gereja” (ibid). Ini adalah pekerjaan Allah! Bagi China, Kristus sedang berkata,

“Lihatlah, Aku telah membuka pintu bagimu, yang tidak dapat ditutup oleh seorangpun. Aku tahu bahwa kekuatanmu tidak seberapa” (Wahyu 3:8).

Bahkan dalam perkiraan jumlah yang “rendah”, Franklin Graham memperkirakan 40 juta jumlah petobat baru [walaupun sesungguhnya lebih tinggi dari itu] dari orang-orang Kristen China jauh lebih besar dari pada Southern Baptist Convention yang besar itu, dan beberapa gabungan denominasi-denominasi besar Amerika lainnya, dalam jumlahnya jauh lebih banyak dari semua Southern Baptist, Karismatik, dan gabungan gereja-gereja Injili Amerika lainnya! Kita hanya dapat mengatakan, bersama Tuhan Yesus Kristus,

“Hal itu terjadi dari pihak Tuhan, suatu perbuatan ajaib di mata kita” (Matius 21:42).

Mari kita berdiri dan menyanyikan Doxologi, dan berikan pujian kepada Allah atas kebangunan rohani di China – dan di seluruh Asia dan “Dunia Ketiga.” Mari menyanyikan ini untuk memuji Allah karena kuasa dan kekuatan-Nya dalam kebangunan rohani agung ini!

Puji Allah yang mulia,
   Hai makhluk surga dan dunia!
Atas berkat-Nya puji t’rus
   Sang Bapa, Putra, Roh Kudus. Amin.

Mari kita terus berdoa untuk kebangunan rohani di China dan seluruh Asia dan “Dunia Ketiga.” Marilah kita berdoa kiranya kuasa Allah memelihara pintu tetap terbuka di negeri-negeri yang jauh ini. Marilah kita berdoa agar Dia yang

“membuka, tidak ada yang dapat menutup; apabila Ia menutup, tidak ada yang dapat membuka” (Wahyu 3:7).

Marilah kita berdoa sekarang, setiap dari Anda dalam bahasa Anda sendiri, karena Allah terus mengirim penginjilan, kebangunan rohani memenangkan jiwa di seluruh China dan Asia! (Berdoa sehati dengan jemaat ini). Silahkan duduk kembali.

Selanjutnya saya memiliki satu pikiran lain yang penting untuk gereja kita sendiri. Beberapa bulan belakangan ini kita menemukan bahwa anak-anak muda China dan Asia lainnya di sini banyak membuka diri bagi Injil dari pada yang lainnya di Los Angeles. Saya percaya bahwa kebangunan rohani di Asia masih “tercurah” bagi orang-orang Asia di kota ini. Ini adalah waktunya kita untuk bangkit dan melakukan segala yang dapat kita lakukan untuk membawa orang-orang China ini, ke gereja kita, untuk mempresentasikan pemberitaan Injil, menjelaskan kepada mereka bahwa Ia telah bangkit secara fisikal dari antara orang mati dan sekarang duduk di sebelah kanan Allah di Sorga, menjelaskan kepada mereka bahwa Darah penebusan-Nya dapat menyucikan dosa-dosa mereka, menjelaskan kepada mereka bahwa mereka dapat diselamatkan melalui percaya Dia, dan memimpin mereka untuk mengalami pertobatan sejati dalam Kristus Yesus, membaptiskan mereka ke dalam persekutuan jemaat kita ini, dan kemudian melatih mereka untuk dapat pergi keluar ke jalan-jalan dan perguruan-perguruan tinggi di Los Angeles untuk membawa lebih banyak lagi anak-anak muda Asia untuk memenuhi gereja ini dan membuat gereja ini berdenyut, pusat penginjilan yang mengairahkan dan pertobatan bagi Kerajaan Allah! Allah sedang berkarya! Marilah kita jangan menahannya. Kiranya Roh Allah menggerakkan kita untuk membawa mereka dari ladang-ladang dosa, membawa orang-orang yang sedang mengembara kepada Yesus!

Ada banyak orang China dan Asia lainnya di sini di gereja kita untuk kebaktian pertama pagi ini. Ada orang-orang lain yang pernah datang hanya beberapa minggu. Kami mendorong Anda – mari latih mereka untuk memberitakan Injil. Menjadi bagian dari kegerakan Allah di Dunia Ketiga yang sangat mengagumkan pada masa-masa kritis dalam sejarah ini. Hadirilah semua kebaktian di gereja ini. Jangan hanya datang sekarang dan hanya pada kebaktian Minggu pagi saja! Oh, tidak! Datanglah kembali pada kebaktian Minggu malam! Datanglah ke gereja ini, dan membuat Anda benar-benar dipertobatkan bagi Yesus Kristus! Dan ketika Anda dipertobatkan, berilah diri Anda dibaptis, menjadi anggota penuh dari gereja ini, dan pergi melakukan pekerjaan pemberitaan Injil kepada orang lain! Bawalah teman-teman Anda ke gereja. Bawalah teman sekolah Anda ke gereja. Bantulah kami membuat gereja ini menjadi pusat untuk menjangkau anak-anak muda Asia, dan lainnya, di sini di Baptist Tabernacle of Los Angeles! Dan kiranya Allah, dalam kedaulatan-Nya, menolong Anda untuk melakukan itu bagi kemuliaan-Nya! Marilah kita berdiri dan menyanyikan lagu yang dikarang oleh Oswald J. Smith, “Evangelize! Evangelize!” yang nadanya saya gantikan dengan menggunakan lagu Charles Wesley, “And Can It Be?”

Berikan kami semboyan pada saat ini, kata yang menggentarkan, kata yang 
         penuh kuasa,
   Seruan perang, semangat membara untuk menyerukan menang atau mati.
Kata tuk bangunkan gereja dari ketertiduran, Tuk penuhi amanat Tuhan
   Panggilan yang diberikan, bangunlah, semboyan kami adalah, Beritakanlah Injil!

Sukacita malaikat bergema s’karang, Seluruh bumi memuji, dalam nama Yesus;
   Kata ini bergema sampai ke langit: Beritakanlah Injil! Beritakanlah Injil!
Manusia yang sekarat, umat yang telah jatuh, Buatlah mereka mengenal
        anugerah Injil;
   Dunia yang sekarang ada dalam kegelapan, Beritakanlah Injil! Beritakanlah Injil!
      (“Evangelize! Evangelize!” by Dr. Oswald J. Smith, 1889-1986;
           to the tune of “And Can It Be?” by Charles Wesley, 1707-1788).

“Lihatlah, Aku telah membuka pintu bagimu, yang tidak dapat ditutup oleh seorangpun. Aku tahu bahwa kekuatanmu tidak seberapa” (Wahyu 3:8).

(AKHIR KHOTBAH)
Anda dapat membaca khotbah-khotbah Dr. Hymers setiap minggu di Internet
di www.realconversion.com. Klik on “Manuskrip-Manuskrip Khotbah.”

Diterjemahkan oleh: Dr. Eddy Peter Purwanto @ www.sttip.com

Pembacaan Alkitab Sebelum Khotbah oleh Dr. Kreighton L. Chan: Wahyu 3:7-13.
Pujian Solo Sebelum Khotbah oleh Mr. Benjamin Kincaid Griffith:
      “God Moves in a Mysterious Way” (by William Cowper, 1731-1800).